Dinkes Tikep: Vaksin Covid-19 Untuk Anak Usia 6-11 Tahun Aman, Ini Penjelasannya

    MALUKU UTARA - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tidore Kepulauan (Tikep) menghimbau dan mengajak kepada seluruh stakeholder, agar berperan aktif mensosialisasikan memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun.

    Kepala Dinas Kesehatan Kota Tidore Kepulauan Abd Majid Do M. Nur mengatakan, terkait vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun ini aman dan halal. Kami mengapresiasi pihak TNI/Polri yang telah mendukung penuh dan berinsiasi untuk menyediakan lokasi pertama launching vaksin anak di Kota Tidore Kepulauan.

    "Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah mengeluarkan fatwa halal dan telah teruji di Badan Pengawas Obat dan Makan (BPOM), jadi vaksin Covid-19 aman dan halal, " ujarnya.

    "Saat lauching kegiatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun, pada Sabtu (29/1) kemarin, terdapat 40 anak dari TNI/Polri yang divaksin, sampai sekarang tidak ada keluhan-keluhan, kartu vaksin yang dimiliki oleh anak yang divaksin kemarin itu tertera kontak petugas, apabila ada keluhan bisa langsung menghubungi, dan alhamdulillah tidak ada keluhan yang masuk, " ungkap Abd Majid kepada media ini di ruang kerjanya Dinkes Kota Tikep Provinsi Maluku Utara, pada Senin (31/1/2022).

    "Pemerintah Kota Tidore Kepulahan pada Kamis (27/1) lalu,   telah melakukan sosialisasi kepala sekolah dan perwakilan dari orang tua siswa. Selanjutnya kami meminta kepada puskesmas dan sekolah untuk mensosialisasikan atau bercerita kembali dengan orang tua murid lainnya, keraguan orang tua kami memahaminya, untuk itu sosialisasi atau bercerita memberikan pemahaman kepada masyarakat sangat penting, " jelasnya.

    Lanjutnya, rencananya di tanggal 4 Februari 2022 nanti akan dilakukan launching yang besar dan melibatkan beberapa sekolah untuk mengikuti ceremonial.

    Kami menghimbau kepada orang tua agar tidak perlu takut dan khawatir, mari mengubah pola pikir bahwa vaksin ini baik, vaksin ini halal, sama halnya dengan vaksin hepatitis maupun vaksin campak hanya saja, vaksin ini dirancang khusus untuk spesifikasi Covid-19.

    "Karena tidak ada jaminannya bahwa anak-anak tidak terjangkit virus, semua orang punya potensi untuk terjangkit Covid-19, maka vaksin ini sebagai upaya untuk mengantisipasi, olehnya itu kami berharap semua orang tua agar dapat mengizinkan anak-anaknya untuk divaksin, " tutupnya.

    MALUKU UTARA MALUT TIKEP TIDORE KEPULAUAN
    Iswan Dukomalamo

    Iswan Dukomalamo

    Artikel Sebelumnya

    Pemkot Tikep Gandeng TNI/Polri dan Dinkes,...

    Artikel Berikutnya

    Masyarakat Adat Famanyira Gelar Kegiatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!

    Ikuti Kami