Jelang Ramadhan, Pemerintan Kelurahan Toloa Gandeng Stakeholder Gelar Pawai Ta'aruf

    Jelang Ramadhan, Pemerintan Kelurahan Toloa Gandeng Stakeholder Gelar Pawai Ta'aruf
    Pawai Ta'aruf Jelang Ramadhan di Kelurahan Toloa

    MALUKU UTARA - Pemerintah Kelurahan Toloa bekerjasama dengan Badan Pengurus LPQ Gimalaha RorabToloa, TP.PKK Kelurahan Toloa dan Ikatan Pemuda Toloa, menggelar pawai ta'aruf dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H.

    Pawai ta'aruf ini merupakan rangkaian dari kegiatan pekan ramadhan. Pawai dilepas oleh Sekretaris Kota Tidore Kepulauan Ismal Dukomalamo itu, ditamdai dengan obor yang dinyalahkan. Kegiatan dilakukan di depan Masjid Nurul Falah Kelurahan Toloa Kecamatan Tidore Selatan Kota Tidore Kepulauan Provinsi Maluku Utara, Kamis (10/13/2022).

    Hadir pada acara tersebut, sejumlah pimpinan OPD, Camat Tidore Selatan, Lurah Kelurahan Toloa dan tokoh masyarakat.

    Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo menyampaikan pawai ta’aruf adalah bentuk suka cita dan rasa gembira dalam menyambut bulan suci ramadhan.

    “Ramadhan adalah bulan pengampunan,   berlomba-lombalah untuk meminta pengampunan kepada Allah SWT. Perbanyak juga ibadah sehingga dapat meningkatkan iman dan taqwa, " imbaunya.

    Ismail Dukomalamo menambahkan  pawai ta'aruf juga salah satu upaya untuk menumbuhkan rasa kecintaan anak terhadap kegiatan islami.

    “Selaku Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, kami sangat mendukung kegiatan-kegiatan islami seperti ini, untuk itu LPQ Gimalaha Rora Toloa mempunyai peran penting dalam hal ini, menanamkan nilai-nilai akhlakul karimah kepada anak-anak, " ungkapnya.

    "Semoga, semangat pada pawai ta'aruf ini, menjadi salah satu motivasi kita untuk semangat menjalankan ibadah di bulan ramadhan, " tutupnya.

    MALUKU UTARA MALUT TIKEP TIDORE KEPULAUAN
    Iswan Dukomalamo

    Iswan Dukomalamo

    Artikel Sebelumnya

    Pemda Tikep Serahkan LKPD 2021 Kepada BPK...

    Artikel Berikutnya

    Pelaksanaan Sail Tidore 2022, Pemprov Malut...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!

    Ikuti Kami